Keterangan Gambar : Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Tengah (H. Edy Pratowo, S.Sos., M.M.)
Biro Perekonomian - Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Tengah H. Edy Pratowo, membuka secara resmi kegiatan pasar murah di kantor camat kapuas kuala Kabupaten Kapuas. Wagub mengatakan Program Kegiatan Pasar Murah ini sudah dicanangkan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah sejak tiga tahun lalu untuk pelaksanaan kegiatannya, Jumat (13/9/2024).
"Beberapa tahun lalu kita mengalami pandemi yang akhirnya berdampak kepada inflasi, beras merupakan salah satu komoditas yang mengalami inflasi. Karena pangan ini menyangkut hajat hidup orang banyak, maka Pemerintah Provinsi mengadakan Pasar Murah untuk membantu masyarakat," ujarnya.
Pada Pasar Murah pada kegiatan kali ini menyediakan 1.500 paket yang berisikan beras 10 kg dan minyak goreng 1 liter senilai Rp190.500. Namun Pemprov Kalteng memberikan subsidi sebesar Rp170.500 dan atas arahan Gubernur, Wagub mensubsidi lagi 20 ribu rupiah, sehingga paket sembako ini gratis.
Turut hadir juga pada kegiatan adalah Camat Kapuas Kuala Nurcahyono dan Kepala Perangkat Daerah Lingkup Provinsi Kalteng.
.
.
.
.
.
.
.
.
Selengkapnya---------------------->>>>
#biroperekonomian.kalteng.go.id